5 Fitur Menarik yang terdapat pada Xiaomi Redmi Note 4

Halo sobat, ketemu lagi dengan saya, setelah saya membahas fitur menarik miui pada dua posting, kali ini saya kan mengshare 5 fitur menariknya sekaligus. Nah bagi yang sudah memiliki Xiaomi Redmi Note 4 pasti anda sudah tahu dan sudah pernah menemukan fitur ini pada ponsel anda, tak terkecuali saya sendiri.

Sebenarnya saya hanya sekedar iseng membahas kelima fitur menarik ini, berhubung saya memang tidak banyak topik pada hari ini, oleh karena itu mungkin sobat sering melihat saya terus-terusan melihat saya membahas fitur miui hehe, tapi tidak apa-apa, buat menambah pengalaman dan sekedar tulis menulis agar saya tidak jenuh.

Oke, sesuai yang ingin saya bahas, berikut ini adalah kelima fitur menarik yang terdapat pada ponsel Xiaomi Redmi Note 4 atau Miui 8.

1. Fitur Mengcloning atau Menggandakan Aplikasi


Yang pertama adalah menggandakan aplikasi android, anda pasti sudah tahu fitur ini jika anda seorang pengguna yang suka dengan aplikasi clone, pasalnya fitur ini sudah sering digunakan oleh pengguna xiaomi diseluruh dunia, bukan hanya pengguna xiaomi redmi note 4 saja.

Dan yang paling menarik menurut saya adalah, anda tidak perlu menginstal aplikasi tambahan lagi, cukup aktifkan aplikasi mana yang ingin diclonning, kemudian tunggu beberapa saat, setelah itu anda bisa langsung mengecek aplikasi clonningnya pada home screen.

2. Penguncian Layar Menggunakan Sidik Jari


Yang kedua adalah fitur menggunakan penguncian sidik jari, meskipun fitur ini begitu populer tapi ternyata masih banyak yang belum tahu cara menggunakan fitur ini terutama bagi yang masih pemula. Karena tidak sedikit orang yang mengabaikan ini dan lebih memilih pengucian layar biasa menggunakan pola dan kata sandi.

Padahal penguncian sidik jari juga bisa disandingkan dengan penguncian biasa, cara kerjanya pun juga sangat simpel, ketika anda membuka kunci menggunakan sidik jari, anda tidak perlu lagi membuka pola dan kata sandi begitupun sebaliknya.

3. Mode Pengoperasian menggunakan Satu Tangan


Sebelumnya fitur ini juga sudah pernah saya bahas pada postingan sebelumnya, namun untuk melengkapi pembahasan saya tentang kelima fitur miui jadi tidak ada salahnya untuk dibahas ulang. Fitur ini juga sebenarnya sudah ada pada versi Miui sebelumnya, karena sangking menariknya, banyak orang yang tertarik untuk menggunakan fitur ini.

Cara kerjanya pun simpel, cukup aktifkan fitur ini dan pilih lah inci sesuai dengan kebutuhan, saya sarankan pilihlah inci yang paling besar, kemudian geser tombol home screen kekanan atau kekiri untuk masuk ke mode satu tangan, dan ini juga sangat cocok bagi yang sudah kebiasaan menggunakan ponsel dengan satu tangan.

4. Fitur Ruang Kedua, Mode Ponsel Kedua


Fitur ini sangat mirip seperti anda menggunakan dua sistem operasi dalam satu ponsel, walau sebenarnya anda hanya menginstal satu sistem operasi saja. Menariknya, anda dapat berganti-ganti ruang seperti anda berganti-ganti atau memiliki dua ponsel.

Jadi, semisal anda melakukan penyimpanan pada ruang pertama, hal itu tidak akan terjadi pada ruang kedua karena ruang kedua adalah ponsel kedua kita dan begitupun sebaliknya. Anggap saja ruang pertama adalah ponsel pertama anda, sedangkan ruang kedua adalah ponsel kedua anda, jika anda penasaran langsung saja coba fitur ini.

5. Fitur Mengganti Tema


Mungkin rasanya sangat bosan ketika anda mendapati tampilan Miui hanya itu-itu saja, nah dengan menggunakan fitur tema, anda dapat mengganti seluruh tampilan sistem operasi anda, tidak hanya cuma pada homescreen. Selain itu, fitur tema juga dapat didownload pada Theme Store, anda dapat mendownload puluhan tema secara gratis.

Mulai dari tema official hingga tema buatan dari distributor, namun karena saya lebih suka dari Miui jadi saya pilih tema official saja, untuk anda mungkin berbeda selera dengan saya jadi silahkan sesuaikan dengan pilihan anda.

Sebenarnya masih banyak fitur menarik lainnya yang dapat kita temui pada Miui, untuk anda yang masih penasaran apa saja fitur menarik lainnya silahkan anda cari pada setelan ponsel xiaomi redmi note 4 anda.

Demikian semoga tulisan singkat ini bermanfaat, dan jangan lupa share ya.

Dapatkan update artikel terbaru via email:

Belum ada Komentar untuk "5 Fitur Menarik yang terdapat pada Xiaomi Redmi Note 4"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel